Wisata Kuliner Cirebon, Jawa Barat (1)


Mumpung masih dikasih sedikit waktu lagi untuk berpacaran dengan suamiku, di liburan kali ini, kami sekeluarga memutuskan berlibur jalur darat menuju Cirebon. Terbiasa menyiapkan lokasi wisata dan kuliner melalui mbah Google, membuatku mudah untuk mencari beberapa tempat strategis yang bisa kami kunjungi. Untuk pemilihan tempat untuk tidur, kami lupa tidak prepare sebelumnya, sehingga beberapa hotel di kawasan Siliwangi sudah habis dibooking.. Untungnya masih ada 2 kamar tersisa karena lewat jam 1 tidak jadi booking.. Akhirnya kita menginap di Hotel Priangan. Tujuannya kali ini adalah Wisata Kuliner EP.. 

 Penasaran ya????

Foto di atas pasti dikira jual gudeg ya? Salaaaahhhhh... Konon menurut kabarnya, ini adalah Nasi Jamblang yang merupakan nasi khas Cirebon yang dibungkus daun jati. Untuk lebih jelasnya, ini ada zoom dari nasi jamblang yang sudah penuh terisi lauk, diantaranya : jambal, sambal, telur goreng, semacam brongkos, dan kerang pincuk.. 

Inget sewaktu kita piknik di Duisburg.. Kenapa sewaktu di Indo, kita juga tidak berwisata di Masjid..
Mumpung letaknya berdekatan dengan Hotel dimana kita menginap, maka Subuh ini kita lewatkan di kota Cirebon di Masjid Agung Cirebon.. That's nice place..


 Selamat berwisata, EP







2 comments

  1. Mantap nih nasi Jamblang cocok untuk Makan siang karena menunya sudah Komplit ada telor,ikan jambal roti, sambal dll nice :)

    share info untuk Pariwisata kota Bandung klik www.bandungreview.com joint us on Twitter : @bandungreview , Facebook : bandungreview.com

    ReplyDelete
  2. bener mas Dani, mantaaappp dan murmer... :-)

    ReplyDelete

Terima kasih sudah meninggalkan jejak komentar di www.tamasyaku.com. Fast response, silahkan email ke suryani19ep@gmail.com ya. Mohon maaf untuk moderasi komentarnya. Salam, Manda